Bersamaan pembukaan Pekan Raya Jakarta (PRJ), pada hari ini (09/06/2022) PT Kawasaki Motor Indonesia resmi meluncurkan Kawasaki KLX230 SM. Menariknya model terbaru KLX 230 Series ini, merupakan world premiere, khususnya untuk tipe KLX 230 SM.
Kawasaki KLX230 MY 2022 ini hadir dalam 3 varian: KLX230S, KLX230SE dan KLX230SM.
Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion Kawasaki Motor Indonesia, menjelaskan pihaknya memang sudah sangat menanti momentum peluncuran ini untuk menjawab kebutuhan konsumen di Tanah Air.
“Kawasaki selalu coba komitmen untuk mengembangkan teknologi baru. Dengan dua motor dan sepeda listrik terbaru Kawasaki ini, kami siap berikan kesenangan dan kenikmatan bagi pengguna motor dan sepeda listrik di segala usia,” ucap Michael C. Tanadhi.
Kawasaki KLX230S
Kawasaki KLX230S tampil dengan penyempurnaan yang lebih agresif, motor ini semakin menonjol dari pendahulunya. Bagi para rider penggemar adventure, motor ini diyakini oleh pihak Kawasaki merupakan motor trail yang tangguh untuk segala medan.
Mengusung mesin berkapasitas yang sama dengan generasi sebelumnya yakni 233cc, ada 3 fitur utama yang ditawarkan motor trail ini, yaitu tenaga yang lebih stabil, rugged chassis dan high-performance capability.
Model terbaru ini memiliki tampilan khas Low Down Seat, atau jok yang didesain rendah. Lain daripada tipe-tipe sebelumnya.
“KMI meluncurkan motor KLX230S dengan tampilan low down seat 830mm yang tentunya menjadi ciri khasnya sekarang. Kami harap para pencinta motor trail dapat menikmati tampilan dan spesifikasi yang lebih mumpuni ini,” imbuh Michael C. Tanadhi.
Berbekal mesin satu silinder dual katup bertenaga 18,7 HP dengan torsi puncak 19,8 Nm, motor trail high-performance ini menggendong transmisi enam percepatan untuk menyalurkan tenaga mesin ke roda belakangnya.
Travel suspensi model upside down di bagian depan 220mm, dan belakang 223mm membuatnya mumpuni untuk diajak ‘terabas’ kemana saja. Selain itu, ground clearance-nya kini lebih tinggi, dengan jarak mencapai 210mm dari permukaan tanah.
Motor ini dibanderol dengan harga Rp 49.900.000,-. Berlaku promosi berupa diskon Rp 2.000.000.- selama periode launching berlangsung
Kawasaki KLX230SM
Kawasaki KLX230SM hadir sebagai alternatif yang lebih ringan dari model D-TRACKER X.
Dibekali mesin injeksi berpendingin udara ke dalam rangka perimeter yang kompak, KLX230SM menawarkan motor supermoto kuat, ringan, dan mudah bermanuver di dalam kota.
Tenaga kedua sepeda motor ini juga disebutkan lebih stabil, membuat KLX230S dan KLX230SM memiliki torsi rentang rendah hingga menengah yang mudah dikendarai.
Sementara desain two-valve SOHC-nya yang simple namun tangguh, serta perawatan yang mudah membuat motor ini sangat cocok untuk dikendarai.
Pada bagian kaki-kaki, KLX230SM dibekali suspensi depan jenis teleskopik dan model unitrak di belakang. Untuk diameter roda depan dan belakangnya memakai ukuran 17 inci. Sistem pengereman motor sudah menganut model cakram petal di depan dan juga belakang.
Velg depan memiliki ukuran lebar 3 inci dan belakang 3,5 inci menandakan velg motor ini berukuran lebih lebar disbanding tipe KLX dibawahnya. Suspensi juga disetting berorientasi aspal jalanan sehingga mencakup pegas yang lebih kaku dan travel yang lebih sedikit dibandingkan suspensi long-travel KLX230S (depan: 204mm & belakang: 168mm).
Pengaturan yang lebih kaku menawarkan ketenangan yang lebih besar (bagian depan menukik lebih sedikit dibanding KLX230S saat terjadi pengereman). Motor ini dibanderol dengan harga Rp 54.500.000,-.